Memeriksa, Menguji & Pembuatan Laporan Hasil Pemeriksaan dan Perbaikan Konektifitas Jaringan pada PC

on Rabu, 11 November 2009

Tindakan yang dilakukan setelah konfigurasi sistem selesai dapat
dilakukan tindakan akhir yakni:

1) Pemeriksaan ulang konfigurasi jaringan
2) Pengujian konektifitas jaringan
3) Pembuatan laporan hasil perbaikan pekerjaan yang telah
dilakukan

Dengan tindakan-tindakan tersebut diatas diharapkan perbaikan
konektifitas dapat teruji dan handal sehingga tidak menggangu jaringan

yang telah ada.
Tindakan-tindakan yang harus dilakukan untuk
mengetahui apakah konektifitas yang telah dilakukan berhasil dapat
dilakukan dengan cara:

1) Pemeriksaan ulang konfigurasi jaringan




Pemeriksaan ulang konektifitas jaringan merupakan tindakan
pengecekan ulang kembali dari proses paling awal yakni:

a) Memeriksa pemasangan kartu jaringan (LAN Card) apakah telah terpasang dengan baik
atau tidak
b) Memeriksa Pemasangan konektor Kabel pada hub/switch atau konektor lain tidak mengalami short atau open,
c) Pemasangan konektor tidak longgar
d) Setting dan konfigurasi kartu jaringan secara software telah benar sesuai dengan ketentuan jaringan sebelumnya baik dari instalasi driver kartu jaringan, Konfigurasi IP Address, Subnet
mask dan Workgroup yang digunakan.

Apabila semua telah terpasang dengan baik dan benar maka
langkah selanjutnya adalah pengujian konektifitas jaringan.

2) Pengujian konektifitas jaringan
Pengujian atau pengetesan jaringan dilakukan untuk mengetahui apakah komputer yang kita konektifitaskan telah berhasil masuk dalam sistem jaringan yang dituju.
Dalam menu network tersebut kita gunakan Fine Computer dimana kita akan melakukan pencarian berdasarkan nama komputer yang ada dalam jaringan saat penentuan identification
pada saat penentuan workgroup.

Pada dialog find computer kita mencari berdasarkan nama komputer yang dicari. Hasil pencarian akan ditampilkan berupadaftar komputer yang telah sesuai dengan nama yang kita masukkan.

Cara pengujian hasil koneksi jaringan dapat pula dilakukan dengan cara double klik pada icon Network Neighborhood akan didapatkan daftar nama komputer yang telah masuk dalam jaringan sampai saat pengaksesan tersebut.

Cara lain yang dapat dilakukan untuk mengetahui apakah komputer tersebut telah terhubung dengan jaringan adalah dengan masuk pada windows explorer disana akan memberikan
informasi secara lengkap.

Jaringan Beserta Data atau Printer yang Disharingkan dalam Sistem Jaringan
Pengujian dapat pula dilakukan dengan menggunakan Ms Dos untuk melihat konfigurasi pada TCP/IP.
Pada windows Ms Dos ketikkan C:>IPCONFIG/ALL (IPConfiguration)

IPCONFIG (IP Configuration) memberikan informasi hanya pengalamatan TCP/IP pada konputer tersebut saja. Dari gambar tersebut bahwa komputer tersebut memiliki nomor IP Addres adalah 10.1.1.7 dan Subnet Masknya adalah 255.255.255.0 Untuk informasi yang lebih lengkap dapat juga dilakukan dengan mengetikkan pada Ms Dos adalah C:>IPCONFIG/ALL|MORE

Dari tampilan IPCONFIG secara keseluruhan (all) dapat diperoleh
informasi bahwa :
a) Host Name (Nama Komputer) adalah Komp_7
b) Diskripsi Kartu jaringannya adalah menggunakan Realtek RTL8029(AS) jenis Eternet Adapter.
c) Physical Adapter adalah 00-02-44-27-25-73
d) IP Addres adalah 10.1.1.7
e) Subnet Masknya adalah 255.255.255.0

Untuk mendeteksi apakah hubungan komputer dengan jaringan sudah berjalan dengan baik maka dilakukan utilitas ping. Utilitas Ping digunakan untuk mengetahui konektifitas yang terjadi
dengan nomor IP address yang kita hubungi. Perintah ping untuk IP Address 10.1.1.1, jika kita lihat ada respon pesan Replay from No IP Address 10.1.1.1 berarti IP tersebut memberikan balasan atas perintah ping yang kita berikan. Diperoleh Informasi berapa kapasitas pengiriman dengan waktu berapa lama memberikan tanda bahwa perintah untuk menghubungkan ke IP Address telah berjalan dengan baik,

Apabila alamat yang dihubungi tidak aktif atau tidak ada maka akan ditampilkan data Request Time Out (IP Address tidak dikenal).
Berarti komputer tersebut tidak dikenal dalam sistem jaringan, atau sedang tidak aktif. Setelah melakukan pengujian pada sistem jaringan setiap komputer telah dapat terhubung dengan baik. Sistem jaringan tersebut dapat digunakan untuk sharing data ataupun printer, modem (Internet) dan sebagainya. Sharing dimaksudkan untuk membuka jalan untuk komputer client lain mengakses atau menggunakan fasilitas yang kita miliki. Untuk dapat melakukan sharing data dapat dengan cara masuk ke windows explorer pilih data atau directory yang akan disharingkan kemudian klik kanan lalu klik sharing.

Langkah Melakuan Sharing Data atau Directory:
a. Pilih directory yang akan di sharing data
b. Option pilihan sharing data

Langkah Melakuan Sharing Printer
a. Start setting printer
b. Pilih printer yang akan di sharing

Langkah Melakuan Sharing Printer (Lanjutan)
Option pilihan sharing printer
Dengan sharing sistem jaringan dapat menggunakan 1 unit printer untuk mencetak data dari setiap komputer client sehingga memotong ongkos biaya untuk pembelian printer yang banyak.
Sebagai contoh sebuah komputer telah mensharing drive A, C, D, E, G dan sebuah printer canon berarti komputer tersebut membuka akses untuk setiap komputer dapat melihat, membuka dan menggunakan fasilitas printer yang ia miliki

3) Pembuatan laporan hasil perbaikan pekerjaan yang telah dilakukan
Pembuatan laporan hasil perbaikan pekerjaan yang telah dilakukan merupakan tindakan untuk melaporkan semua tindakan perbaikan yang dilakukan sampai dengan selesainya. Hal ini untuk
mempermudah perawatan selanjutnya. Sistem pembuatan laporan ini secara lengkap yakni meliputi:
a) Landaan teori /dasar teori
b) Alat dan Bahan
c) Langkah kerja
d) Pengujian
e) Analisis dan
f) Kesimpulan

[+/-] read more...

CARA PEMBUATAN JARINGAN LAN

on Jumat, 30 Oktober 2009

CARA PEMBUATAN JARINGAN LAN
Peralatan yang dibutuhkan
1. Dua atau lebih PC
2. Network Card sesuai dg jumlah PC
3. Kabel coaxial atau UTP
4. Hub bila diperlukan
5. Terminator
6. T-Connector

Langkah-langkah pembuatan:
1. Sebelumnya anda harus mengetahui dahulu tipe jaringan yang ingin anda gunakan. Saat ini tipe jaringan yang sering digunakan adalah tipe bus dan tipe star
1.1 Tipe BusJaringan




jenis ini menghubungkan secara langsung dari komp1 ke komp2 lalu komp2 ke komp3 dst. Jaringan jenis ini memang paling mudah pemasangannya dan lebih murah sehingga lebih cocok untuk home user sedangkan ia memiliki kelemahan dimana bila ada salah satu komp yang rusak maka akan mempengaruhi komp lainnya. Jaringan jenis ini menggunakan kabel coaxial yang sering kita jumpai pada kabel antena tv
1.2 Tipe Star
Tiap komputer pada jaringan ini masing masing langsung berhubungan ke HUB dengan menggunakan jenis kabel UTP yang menyerupai kabel telpon. Misalnya komp1 ke HUB dan komp2 ke HUB. Dari HUB kemudian dihubungkan ke sebuah komputer yang bertindak sebagai server. Antara HUB juga dapat dihubungkan misalnya HUB1 yg tdr dr komp1 dan komp2 dihubungkan dengan HUB2 yang tdr dr komp3 dan komp4. Begitupula bila kita ingin memakai beberapa server, misalnya HUB tdr dari server1 dan server2 dihubungkan ke server3 yang bertindak sebagai server primer

2. Pasanglah kabel dan network card. Pemasangan kabel disesuaikan dengan topologi/tipe jaringan yang anda pilih sedangkan pemilihan network card disesuaikan dengan slot yang ada pada motherboard anda. Bila board anda punya slot PCI maka itu lebih baik karena LAN card berbasis PCI bus lebih cepat dalam transfer data
3. Bila anda menggunakan tipe bus maka pada masing-masing komputer harus anda pasang T-Connector yang memiliki dua input. Dan pada komputer yang hanya mendapat 1 input pada input kedua harus dipasang terminator kecuali bila anda membuat jaringan berbentuk circle(lingkaran) dimana semua komputer mendapat 2 input. Misalnya komp1,komp2,komp3 berjajar maka t-conncector pada komp1 dipasang terminator dan kabel ke komp2. Pada komp2 dipasang kabel dr komp1 dan kabel ke komp3. Sedangkan komp3 dipasang kabel dr komp2 dan terminator.
4. Bila anda memilih tipe star maka masing-masing kabel dari komputer dimasukkan ke dalam port yang tersedia di hub. Dan bila anda ingin menghubungkan hub ini ke hub lainnya anda gunakan kabel UTP yang dimasukkan ke port khusus yang ada pada masing-masing hub.

[+/-] read more...

PERMASALAHAN CONNECTING JARINGAN INTERNET DAN SOLUSINYA

on Kamis, 08 Oktober 2009

1. Masalah
Koneksi putus-putus
Penyebab : Kualitas Jaringan telepon menurun, suara telepon kemrosok atau ada dengung
Solusi : - Cek perkabelan rumah (dari KTB sampai Modem)
- Jika masih coba lapor ke kantor TELKOM terdekat
2. Masalah
Koneksi Lambat
Penyebab : Banyaknya PC yang disharing.
Aktifitas Client-client PC yang Download atau Upload Malware (Virus, Trojan, Spyware) yang menghabiskan Bandwidth anda Kondisi PC yang Memang Lambat
Solusi : Gunakan Bandwidth management Gunakan antivirus atau anti Spyware
3. Masalah
Masalahnya terdapat pada Network Connection, dimana nomer IP, Gateway dllnya nge-blank, padahal sudah di setting manual, Status jaringan connected dan masih bisa mengakses data jaringan via IPX/SPX/NetBIOS, tapi nomer IP nya tidak dapat maka akses internet tetap mati.
Solusi :
Error 1068: The dependency service or group failed to start. DHCP Client Service pada Windows XP tergantung pada tiga komponen berikut: * AFD * NetBios over Tcpip * TCP/IP Protocol Driver Jika salah satu dari driver diatas gagal jalan, maka DHCP Client Service akan gagal jalan / not start.




Langkah I - Pastikan bahwa ketiga file driver diatas ada pada tempatnya Buka Windows Explorer arahkan ke folder %Windir%\System32\Drivers. Pastikan file-file dibawah ini ada di folder tersebut: * afd.sys * tcpip.sys * netbt.sys
Jika satu atau beberapa dari file-file diatas hilang \ tidak ada, extrakkan dari Windows XP CD-ROM atau dari folder ServicePackFiles\i386. ---> Yang saya lakukan adalah mengkopikan dari komputer lain yang Windows XP-nya masih OK.
Langkah II - Direstart Simple TCP/IP dah jalan normal dan sambungan internet.
4. Masalah
Koneksi lambat
Solusi: Menambah Kecepatan Koneksi Internet Menambah kecepatan akses internet sangat diinginkan para pengguna internet. Ada banyak cara digunakan untuk menambah kecepatan akses koneksi internet, dari cara simpel menonaktifkan loading gambar pada browser hingga penggunaan software tertentu.
Posting ini hanya akan memberi beberapa alternatif cara menambah kecepatan koneksi internet anda.
1. Un-reserving bandwidth Secara default, XP menyimpan 20% dari bandwith anda untuk penggunaan aplikasi dari XP itu sendiri. Kita bisa ubah menjadi 0% untuk menambah kecepatan akses internet anda. Buka Group Policy Editor dengan mengetikkan gpedit.msc pada Run box (Windows Start kemudian klik Run). Pada panel sebelah kiri, klik Computer Configuration — Administrative Templates — Network – QOS Packet Scheduler. Pada panel kanan, terdapat menu Limit reservable bandwidth, klik kanan dan pilih properties. Pada tab setting, pilih atau klik pada Radio Button Enabled kemudian ubah Bandwith limit ( % ) dibawahnya menjadi 0 (nol) .
2. Optimizing TCP/IP settings Tweak ke-dua ini, Anda membutuhkan freeware SG TCP Optimizer (http://www.ziddu.com/download/4942626/TCPOptimizer.exe.html). Aplikasi kecil ini sanggup meng-optimalkan cara kerja PC saat mengirim dan menerima data packets saat Anda terhubung ke internet. Tools ini lebih efektif untuk pengguna koneksi broadband, walapun bisa digunakan untuk semua jenis koneksi internet. Download SG TCP Optimizer. Tanpa perlu install, cukup double-click dan tools ini akan running. Lihat gambar dibawah ini untuk lebih detail : Kita hanya akan bekerja dengan beberapa klik saja, abaikan saja menu lainnya. Dibawah tab General Settings, drag slider-nya pada kecepatan koneksi yang Anda inginkan. Lalu, pada jendela yang sama di bagian bawah, pilih radio button Optimal Settings dan click Apply Changes. Selanjutnya Anda akan temui tampilan seperti gambar. Pastikan pada box Backup dicentang lalu click OK. Restart PC Anda. Setelah restart, coba browsing internet Anda pada halaman web yang tidak terlalu “berat” atau memakan bandwith terlalu banyak. Jika anda merasa kecepatan koneksi internet justru melambat atau menurun Anda bisa melakukan restore pada original setting. Start SG TCP Optimizer, click File dan pilih restore backed up settings. Anda akan dibawa pada dialog box yang Anda gunakan untuk navigasi tempat dimana mendownload program. Disitu Anda akan menemui file dengan extension .spg dan filename yang mengandung tanggal. Contoh, jika anda melakukan perubahan 28 Juni maka “sg_backup_2009-02-21-xxxx.spg” merupakan filename-nya, dimana xxxx bisa diisi dengan nomor apa saja. Buka file tersebut. Anda akan dibawa pada dialog box seperti yang ditunjukkan diatas. Click OK lalu restart. Original settings Anda telah kembali
3. Internet Connection Optimization with TweakMASTER Disinyalir TweakMASTER substansial dapat meningkatkan kecepatan download untuk semua jenis sambungan dari dialup ke DSL, Cable, dan Wireless. Bahkan pengguna AOL akan kagum pada cara lebih responsif sistem mereka. Optimisasi Wizard yang akan memandu Anda melalui beberapa pengaturan yang direkomendasikan menggunakan beberapa “strategi optimasi”. Ia akan menanyakan beberapa pertanyaan sederhana dan maka koneksi Internet Anda akan dioptimalkan secara otomatis. Anda juga dapat melakukan percobaan dengan beberapa pengaturan lain pada dialog Pengaturan Tingkat lanjut Optimasi untuk mendapatkan koneksi yang paling cepat. TweakMASTER merupakan tempat anda mengkontrol semua parameter konfigurasi jaringan pada komputer Anda. DOWNLOAD : http://www.ziddu.com/download/4797863/TweakMASTER-PRO2.50.2822.1.rar.html (2.7Mb) website : http://www.tweakmaster.com/main.php Download Setting Tambahan : SpeedUpAdsl.rar (http://www.ziddu.com/download/4781962/SpeedUpAdsl.rar.html)
Cara Setting Software : Download TweakMASTER-PRO 2.50.2822.0.rar, dan SpeedUpAdsl.rar kemudian extract. Install TweakMASTER-PRO.exe, putus koneksi internet kemudian copy Patch TweakMaster v2.50 build 2822.exe ke X:\Program Files\TweakMASTER , jalankan patch. Jika tidak bisa restart windows Anda terlebih dahulu, atau jalankan lewat save mode windows. Setelah Instalasi selesai jalankan TweakMASTER, kemudian pilih Advanced Optimization Settings. Kemudian klik tombol Restore From File, plih settingan yang Anda inginkan SpeedUpAdsl.tms untuk speed koneksi 56Kbps dan SpeedUpAdsl-instan.tms untuk balencing pada koneksi telkomnet instan. Klik tombol Ok, kemudian restart windows Anda. Setting bisa juga dilakukan secara wizart tinggal klik pada Connection Optimization Wizart pada halaman utama TweakMASTER.
4. UFaster – Internet Booster UFaster-Internet Booster dikembangkan oleh HC Software Development, Inc dan didistribusikan sebagai shareware.UFaster merupakan Internet Boster untuk semua perangkat lunak pada koneksi Internet Anda. UFaster akan memberikan kecepatan boosting performa yang baik untuk semua perangkat lunak, seperti Dial-up, Broadband, dan Wireless, dll. UFaster juga akan meningkatkan Peforma Internet Explorer, Mozilla Firefox serta semua aktivitas internet seperti download data,game online, video streaming, pencarian halaman Web, dan bahkan performa pada jaringan Anda. UFaster juga sangat visual (GUI) dan memiliki tes kecepatan numerik yang memungkinkan pengguna untuk melihat peningkatan kinerja koneksi internet sebelum dan sesudah. UFaster benar-benar otomatis dan hanya memerlukan satu klik saja dan Anda bebas untuk mendapatkan peningkatan kecepatan yang luar biasa. UFaster telah diuji dengan Modem, LAN, ISDN, CATV, ADSL, Cable dan jenis sambungan lainya. Setelah akselerasi, kecepatan download dan kecepatan loading web yang meningkat hingga 200 persen menjadi 600. UFaster mendukung Internet Explorer 3.x, 4.x, 5.x, 6.x dan 7.x, Mozilla Firefox 1.x, 2.x, dan beberapa Internet Browser lainnya dan UFaster bekerja dengan baik pada Windows 95, Windows 98, Windows me, Windows NT4, Windows 2000, Windows XP, Windows 2003 dan Windows Vista.
DOWNLOAD : UFaster-Internet-Booster.exe (http://www.ziddu.com/download/4746419/UFaster-Internet-Booster.exe.html)
5. Internet Cyclone Internet Cyclone – adalah Internet Optimizer, yang sangat mudah untuk digunakan, pada Windows 95, 98, ME, NT, 2000 dan XP yang dirancang untuk secara otomatis mengoptimalkan pengaturan Windows yang akan meningkatkan kecepatan koneksi internet Anda hingga 200%. Internet Cyclone kompatibel dengan semua modem dengan kecepatan tinggi seperti LAN, ISDN, CABLE, DSL, T1 atau koneksi lainnya. Software ini bahkan akan tetap bermanfaat bagi Anda setelah meng-upgrade koneksi Internet. Dengan menggunakan software ini diberitakan anda akan mendapatkan kecepatan Internet lebih cepat saat Anda sedang online. Surfing, download file, email, bermain game online, dan hal lain yang Anda lakukan secara online akan terasa lebih cepat. Hal ini sangat baik untuk perangkat lunak lambat seperti dial-up modem serta koneksi akses kecepatan tinggi. Ia akan bekerja sama dengan semua koneksi dan semua browser sehingga akan tetap sangat berguna bagi Anda di masa mendatang. Anda harus menggunakan Internet Cyclone sebagai suatu alternatif un tuk upgrade koneksi yang cukup mahal.
Apa yang bisa di tawarkan Internet Cyclone kepada Anda?
Internet Cyclone akan mengoptimalkan Windows Anda secara otomatis atau anda dapat menyesuaikan mereka secara manual. Anda dapat mempercepat koneksi internet tanpa mengubah Hardware. Bekerja dengan semua Browsers. Internet Cyclone kompatibel dengan semua Dial-Up modem dan kecepatan tinggi LAN, CABLE, DSL, DSL (PPPoE), T1 atau koneksi lainnya. Internet Cyclone akan mempercepat web surfing, game online, e-mail, chatting, dan konferensi video dan itu akan bahkan mempercepat download.
Bagaimana cara kerjanya?
Walaupun sebenarnya kecepatan transfer maksimum koneksi Internet Anda tidak dapat diubah kecuali oleh upgrade hardware anda, Internet Cyclone dapat meningkatkan performa yang ada pada modem / perangkat keras jaringan oleh Windows mengoptimalkan modem / pengaturan jaringan untuk memaksimalkan efisiensi dari perangkat keras Anda saat ini. Secara default, Windows Anda PC tidak mengatur koneksi Internet seoptimal mungkin. Internet Cyclone dirancang untuk secara otomatis mengubah banyak pengaturan registri pada Windows seperti: Unit Transmisi Maksimum (MTU), Maksimum Segment Size (MSS), Time To Live (TTL), TCP Receive Window (Rwin), Cache Size (NDI), PMTU Black Hole Detect, PMTU Auto Discovery (PAD), Session Keep Alive (SKA) dan beberapa pengaturan ekstra pada Windows seperti: Selective Acknowledgement (SACK), Maximum Duplicate Acknowledge (Max DupAcks), Besar Window scaling, COM Port, nilai VCache , nilai Combuffer , pengaturan Internet Explorer, koneksi maksimum per server. Jika pengaturan ini tidak dioptimalkan dengan benar maka Anda tidak akan mendapatkan performa terbaik dari koneksi Internet Anda. Internet Cyclone adalah suatu metoda bukti untuk mengubah pengaturan ini dengan mudah dan cepat. Jika Anda adalah pengguna yang berpengalaman, maka dengan optimasi internet ini Anda dapat menetapkan nilai-nilai ini secara manual dan mempercepat koneksi Internet menjadi maksimal. System Requirements: 486DX2/66 required, Pentium class or higher recommended Microsoft(r) Windows(r) NT, 2000, 2003, XP, Me, 98, 95 16Mb of Memory or Higher Any connection to the net. 2 MB of free disk space DOWNLOAD : Internet.Cyclone.v1.98.rar (http://www.ziddu.com/download/4569984/Internet.Cyclone.v1.98.rar.html) (927.87 KB) website : http://www.jordysoft.com/icyclone/internet-cyclone.aspx 6. Internet Tweak 4.45 Internet Tweak 4.45 Memaksimalkan potensi koneksi Internet Anda secara default, sebagian besar modem dan koneksi jaringan di Windows tidak dikonfigurasi untuk mentransfer data secara maksimum dan tidak di setting untuk kecepatan koneksi yang paling efisien. Sementara kecepatan maksimum transfer modem / koneksi jaringan hanya dapat diubah oleh biaya upgrade perangkat keras, perangkat lunak ini akan mengoptimalkan modem, browser dan jaringan untuk sambungan kecepatan download yang lebih cepat, loading situs web lebih cepat, dan meningkatkan keseluruhan sesi berselancar pada web. Internet Tweak membantu Anda untuk menyempurnakan pengaturan spesifik Windows untuk mendapatkan kinerja terbaik dari perangkat keras Anda saat ini. Anda akan kagum setelah Anda mengetahui apa yang software ini lakukan untuk Anda.
Kelebihan Yang Lain :
Meningkatkan performa koneksi internet Mengoptimalkan pengaturan modem dan meningkatkan kecepatan transfer modem Mengoptimalkan pengaturan MTU (Maximum Transmission Unit) dan pengaturan tcp ip Mempercepat browsing internet dan menonaktifkan pencarian file lokal Buka Internet Explorer dan Netscape Communicator di modus Kios Menyembunyikan account e-mail Mengamankan pengaturan Personalisasi pada Internet Explorer, Outlook Express, Netscape Communicator dari orang yang tidak diinginkan. Mengubah logo IE , judul dan latar belakang bar dengan logo Anda sendiri atau template kami Menyesuaikan pengaturan registri pada Internet Explorer .
5. Masalah yang lain Sumber-sumber masalah :
* Kondisi Server situs tujuan (25% )* Kondisi Jaringan Operator 3G/GPRS (50% )* Kondisi Komputer/OS dan Aktivitas User (25%)
Gangguan yang sering dialami oleh pemakai akses internet umumnya datang dari 3 sumber utama di atas.KONDISI SERVER SITUS TUJUAN (25%)
(1) Kapasitas Server Situs TujuanSecara teknis setiap server mempunyai batas kemampuan maksimum jumlah akses yang bisa dilayani secara bersamaan. Bila jumlah ini dilampaui sering kali server tidak lagi akan merespon, terputus (time out) atau bahkan menjadi rusak (server down)
(2) Kapasitas Bandwidth dari Server Situs TujuanSetiap server terhubung ke internet mempunyai jumlah bandwidth yang besarnya tertentu.Apabila jumlah bandwidthnya sudah tidak mencukupi, maka koneksi ke server menjadi terputus
(3) Kondisi Koneksi dari Server Situs TujuanSeperti umumnya koneksi internet, koneksi server ke internet pun tidak selalu 100% setiap saat.Apabila koneksinya sedang bermasalah, maka koneksi ke server tersebut menjadi tidak stabil.
KONDISI JARINGAN OPERATOR 3G/GPRS (50%)
(1) Operator 3G/GPRS telah memberikan disclaimer (pernyataan) tertulis bahwa jaringan Operator 3G/GPRS untuk program kemitraan dengan ISP-ISP itu tidak mempunyai SLA (Service Level Agreement = Garansi kualitas jaringan).
(2) Operator 3G/GPRS juga telah memberikan disclaimer bahwa hanya ada QoS (Quality of Sevice = penyataan kapasitas kecepatan) bandwidth dan tidak bisa memberikan CIR (Committed Information Rate = Kepastian bandwidth minimum yang bisa diperoleh)
(3) Kondisi jaringan GPRS
(4) Kondisi jaringan 3G/UMTS/HSDPA
Oleh karena Operator 3G/GPRS-nya sendiri tidak bisa menjamin kualitas dari ketersediaan bandwidth koneksi setiap saat, maka masalah jaringan Operator 3G/GPRS merupakan faktor terbesar sebagai penyebab terjadinya gangguan. Tapi sebagai kompensasinya, Operator 3G/GPRS mempunyai early warning system untuk setiap trouble di jaringannya sehingga dapat selalu bereaksi dengan cukup cepat untuk mengatasinya.KONDISI KOMPUTER, OPERATING SYSTEM DAN AKTIVITAS USER ( 25 %)
(1) Settingan komputer bermasalah
(2) Fitur automatic update pada operating system dan aplikasi dalam kondisi aktif
(3) Terpasang software-software untuk aplikasi file transfer dan remote connection
(4) Terdapat virus-virus, malware, spyware, adware dan lain-lain
(5) User melakukan cukup banyak aktivitas internet sekaligus yang aktif bersamaan
Semua masalah dan aktivitas di atas dapat menyebabkan koneksi ke server terputus (time out).





[+/-] read more...

Langkah memilih peralatan bantu pemeriksaan yang tepat

on Minggu, 04 Oktober 2009

Topologi Bus

Peralatan atau bahan yang dibutuhkan untuk jaringan dengan Topologi Bus adalah:

a) Kartu Jaringan (Network Interface Card/ LAN Card)Sebuah kartu jarinagn (LAN Card) yang terpasang pada slotekspansi pada sebuah motherboard komputer server maupun workstation (client) sehingga komputer dapat dihubungkan ke dalam sistem jaringan. Dilihat dari jenis interface-nya pada PC terdapat dua jenis yakni PCI dan ISA
a. Kartu jaringan (LAN Card) ISA dengan konektor BNC dan RJ45
b. Kartu jaringan (LAN Card) ISA dengan konektor BNC



b) Kabel dan konektor Kabel yang digunakan untuk jaringan dengan topologi Bus adalah menggunakan kabel coaxial. Kabel coaxial menyediakan perlindungan cukup baik dari cross talk ( disebabkan medan listrik dan fase signal) dan electical inteference (berasal dari petir, motordan sistem radio) karena terdapat semacam pelindung logam/metal dalam kabel tersebut.Jenis kabel coaxial diantaranya kabel TV (kabel Antena), thickcoaxial dan thin coaxial kecepatan transfer rate data maximum 10mbps.Kabel Coaxial atau kabel RG-58 atau kabel 10base2 (ten base two)memiliki jangkauan antara 300 m dan dapat mencapai diatas 300m dengan menggunakan repeater. Untuk dapat digunakan sebagai kabel jaringan harus memenuhi standar IEEE 802.3 10BASE2,dengan diameter rata-rata berkisar 5 mm dan biasanya berwarna gelap.Kabel Jenis Coaxial atau RG-58/BNCKonektor yang digunakan dalam jaringan Topologi Bus adalah dengan menggunakan konektor BNC. Konektor BNC ada 3 jenisyakni:
a) Konektor BNCKonektor BNC yang dipasangkan pada ujung-ujung kabelcoaxial.
b) TerminatorBNCKonektor BNC dipasangkan pada ujung-ujung Jaringan denganTopologi Bus yang memiliki nilai hambatan 50 ohm.
c) TBNC Adalah konektor yang dihubungkan ke kartu jaringan (LANCard) dan ke Konektor BNC ataupun ke terminator untuk ujungjaringan.
Topologi Star Peralatan atau bahan yang dibutuhkan untuk jaringan dengan TopologiBus adalah
a) Kartu Jaringan (Network Interface Card/ LAN Card)Sebuah kartu jarinagn (LAN Card) yang terpasang pada slot ekspansi pada sebuah motherboard komputer server maupun workstation (client) sehingga komputer dapat dihubungkan kedalam sistem jaringan. Dilihat dari jenis interface-nya untukjaringan menggunakan topologi star menggunakan kartu jaringan jenis PCI.
a. Kartu jaringan (LAN Card) PCI dengan konektor BNC dan RJ45
b. Kartu jaringan (LAN Card) PCI dengan konektor RJ 45

b) Kabel dan KonektorKabel yang digunakan dalam Jaringan dengan topologi star adalahUTP (Unshielded Twisted Pair). Merupakan sepasang kabel yangdililit satu sama lain dengan tujuan mengurangi interferensi listrikyang terdapat dari dua, empat atau lebih pasang (umumnya yangdipakai dalam jaringan adalah 4 pasang / 8 kabel). UTP dapatmempunyai transfer rate 10 mbps sampai dengan 100 mbps tetapimempunyai jarak pendek yaitu maximum 100m.Umumya di Indonesia warna kabel yang terlilit adalah (orangeputihorange), (hijau-putih hijau), (coklat-putih coklat) dan (biruputihbiru).



[+/-] read more...

Langkah-langkah persiapan perbaikan konektivitas jaringan

Persiapan untuk melakukan perbaikan konektifitas jaringan padakomputer client yang bermasalah harus terlebih dahulu mengetahui peralatan-peralatan yang akan digunakan dan dibutuhkan dalamjaringan tersebut. Selain peralatan dalam proses perbaikan konektifitas kita juga harus mengetahui jenis topologi jaringan yang digunakan oleh komputer client tersebut. Hal ini dilakukan agar dalam proses persiapan dan proses perbaikan kita tidak menggunakan sistem trial and error yang berarti kita hanya mencoba-coba saja tanpa mengetahui permasalahan yang dihadapi sebenarnya. Pada pembahasan berikut akan membahas tentang persiapan perbaikan konektiftas pada jaringan dengan topologi Bus dan Star. Alasan pembahasan hanya pada jaringan dengan topologi Bus dan Star karena kedua jaringan paling banyak digunakan.
1) Persiapan Perbaikan Konektivitas pada Jaringan denganTopologi Bus Merupakan topologi fisik yang menggunakan kabel Coaxial dengan menggunakan T-Connector dengan terminator 50 ohm pada ujung jaringan. Topologi bus menggunakan satu kabel yang kedua ujungnya ditutup serta sepanjang kabel terdapat node-node.Peralatan atau bahan yang dibutuhkan untuk jaringan dengan TopologiBus adalah:



a) Kartu Jaringan (Network Interface Card/ LAN Card)a. Kartu jarinagn (LAN Card) ISA dengan konektor BNC dan RJ45
b. Kartu jarinagn (LAN Card) ISA dengan konektor BNCb) Kabel dan konektorJenis kabel coaxial diantaranya kabel TV (kabel Antena), thickcoaxial dan thin coaxial kecepatan transfer rate data maximum 10mbps.Konektor yang digunakan dalam jaringan Topologi Bus adalahdengan menggunakan konektor BNC.
Konektor BNC ada 3 jenisyakni:
a) Konektor BNC Konektor BNC yang dipasangkan pada ujung-ujung kabelcoaxial.
b) TerminatorBNC Konektor BNC dipasangkan pada ujung-ujung Jaringan denganTopologi Bus yang memiliki nilai hambatan 50 ohm.
c) TBNCA adalah konektor yang dihubungkan ke kartu jaringan (LANCard) dan ke Konektor BNC ataupun ke terminator untuk ujungjaringan.

2) Persiapan Perbaikan konektifitas pada Jaringan dengantopologi StarTopologi Star adalah topologi setiap node akan menuju node pusat/sentral sebagai konselor. Aliran data akan menuju node pusat barumenuju ke node tujuan.Topologi ini banyak digunakan di berbagai tempat karena memudahkanuntuk menambah, megurangi dan mendeteksi kerusakan jaringan yangada. Panjang kabel tidak harus sesuai (matching). Kerugian terjadi padapanjang kabel yang dapat menyebabkan (loss effect) karena hukum konduksi, namun semua itu bisa diabaikan.
Peralatan atau bahan yang dibutuhkan untuk jaringan dengan Topologi Bus adalah:
1) Kartu Jaringan (Network Interface Card/ LAN Card)
a. Kartu jarinagn (LAN Card) PCI dengan konektor BNC dan RJ45
b. Kartu jarinagn (LAN Card) PCI dengan konektor RJ 45
2) Kabel dan Konektor Kabel yang digunakan dalam Jaringan dengan topologi star adalahUTP (Unshielded Twisted Pair).
3) Switch/Hub

[+/-] read more...

Peristilahan yang sering digunakan pada koneksi jaringan

on Selasa, 29 September 2009

Topologi : Cara menghubungkan komputer dalam jaringan
LAN Card : Sebuah periperal komputer yang digunakan untuk
menghubungkan satu komputer dengan komputer lain.
Konektor : Suatu peripheral yang digunakan untuk menghubungkan
satu node ke node lain melalui kabel.
UTP : UTP (Unshielded Twisted Pair) merupakan sepasang
kabel yang dililit satu sama lain dengan tujuan
mengurangi interferensi listrik yang terdapat dari dua,
empat atau lebih pasang (umumnya yang dipakai
dalam jaringan adalah 4 pasang/8 kabel) dengan
metode pengawatan




IP Address : Alamat Internet Protocol merupakan nama sebuah
komputer yang terhubung dalam jaringan dalam
bentuk aturan tertentu.
Sharing : penggunaan bersama sumber daya (peripheral dan
data) yang terdapat dalam komputer dalam jaringan.

[+/-] read more...

4 Kompetensi Dasar Melakukan Perbaikan dan setting ulang koneksi jaringan

Kompetensi Dasar :

1. Menjelaskan langkah persiapan jaringan

2. Melakukan perbaikan koneksi jaringan

3. Melakukan setting ulang jaringan

4. Memeriksa hasil perbaikan koneksi jaringan

[+/-] read more...

LANGKAH MENGINSTALL COREL DRAW 12

on Senin, 31 Agustus 2009

1. Masukkan CD CorelDraw 12 ke dalam CD ROM

2. Klik kanan start – Explore




3. Klik COREL 12

4. Double klik folder COREL 12

5. Double klik icon coreldraw graphics suite 12

6. Klik I accept the terms in the license agreement Lalu pilih dan klik NexT
7. Isikan User Name, Organization,& Serial NumbernYAlalu klik Next

8.Disini anda diminta untuk Select the program features you want installed. Lalu klik Next

9. Lalu klik Install
10. Tunggu proses instalasi

11. Jika proses instalasi sudah selesai klik finish












































































































































[+/-] read more...

langkah menginstalasi coreldraw 12

on Senin, 27 Juli 2009

1. Tutup semua aplikasi yang sedang aktif
2. Masukan cd CorelDraw 12 ke dalam CDROM drive
3. Program autorun akan memulai proses instalasi, tapi jika cd tidak dilengkapi fasilitas autorun, kalian bisa menjalankannya melalui menu start> run> dan ketik: “:\Setup.exe”, contoh “D:setup.exe”



4. Ikutilah proses instalasi
5. Pilih salah satu jenis instalasi berikut ini:
- Typical: untuk proses standar yang sudah ditentukan
- Compact: untuk pilihan instalasi minimum, dengan ruang kosong arddisk kecil.
- Custom: disesuaikan dengan kebutuhan pemakai
6. Ikuti langkah instalasi sampai selesai
7. Restart komputer untuk memastikan program sudah terinstall dengan baik di dalam komputer.
MELAKUKAN PROSES UNINSTALL
Untuk melakukan proses uninstall, ikuti langkah-langkah berikut ini:
1. Pada taskbar windows, klik start> setting> control panel
2. Klik dua kali icon ‘add remove programs
3. Pilih aplikasi CorelDraw, klik tombol change or remove, sehingga muncul kotal dialog> remove all. Jika kalian ingin mengahapus semua file atau file-file tertentu saja, klik Change, dan ikuti langkah selanjutnya.

[+/-] read more...

Install CorelDraw X3

on Kamis, 23 Juli 2009

1. Cari file setup.exe atau setu.msi kalu double clik.Muncul tampilan lalu,klik
continue
2. Masukkan serial number DRI3CUJ-8365992-JCE lalu klik tombol Continue , jika tombol tersebut belum aktif maka hapuslah satu karakter dari serial number yang talah dimasukkan tadi lalu ketikkan kembali karakter yang di hapus tadi, maka tombol pun akan aktif, lalu klik.



JANGAN PERNAH MENUTUP APLIKASI KEYGEN HINGGA PENGINSTALLAN DAN AKTIVASI SELESAI DILAKUKAN. !
3. Berikan tanda centang pada tampilan berikutnya, lalu klik next.
4. Isikan user name dan organization…isikan sesuka anda. Lalu klik next.
5. Muncul tampilan Lalu klik install
6. Tunggulah sampai proses instalasi selesai lalu klik finish
7. proses instalasi sudah selesai. Kita lanjutkan dengan proses pemasukkan crack.
8. Setelah aplikasi jalan maka anda akan di asjikan menu Nag Screen ( menu ayang meminta untuk memasukkan serial number kembali untuk melakukan aktivasi. Utnuk melakukan aktivasi langsung saja anda klik tombol activate now .
9. pada tambilan tersebut terdapat Instalation code Key dan Activation code…pada installation code dan key sudah terisi secara default nah untuk activation code bs didapat dengan cara memasukkan karakter – karakter pada installation code ke kolom installation code yang ada pada aplikasi keygen
10. Setelah semua karakter installation code di masukkan anda cukup mengklik tombol Aktivate untuk mendapatkan activation code
11. Copykan activation code pada kolom activation code yang ada pada nag screen CorelDraw X3, klik continue jika tombol continue sudah aktif, jika belum, lakukan penghapusan satu karakter lalu ketikkan kemabali karakter yang telah dihapus.
12. Setelah proses diatas, proses aktivasi CorelDraw sudah selesai dilakukan selanjutnya anda tinggal lakukan save file aktivasi atau lanjutkan dengan mengklik continue dan klik finish
13. Setelah mengklik finish berari CorelDraw Anda sudah 100% asli dan dapat di gunakan selama anda suka.

[+/-] read more...

CARA SETTING HOTSPOT MENGGUNAKAN WIRELESS WRT54G

on Jumat, 22 Mei 2009



Wi-Fi merupakan kependekan dari Wireless Fidelity, memiliki pengertian yaitu sekumpulan standar yang digunakan untuk Jaringan Lokal Nirkabel (Wireless Local Area Networks - WLAN) yang didasari pada spesifikasi IEEE 802.11. Standar terbaru dari spesifikasi 802.11a atau b, seperti 802.16 g, saat ini sedang dalam penyusunan, spesifikasi terbaru tersebut menawarkan banyak peningkatan mulai dari luas cakupan yang lebih jauh hingga kecepatan transfernya.




Awalnya Wi-Fi ditujukan untuk pengunaan perangkat nirkabel dan Jaringan Area Lokal (LAN), namun saat ini lebih banyak digunakan untuk mengakses internet. Hal ini memungkinan seseorang dengan komputer dengan kartu nirkabel (wireless card) atau personal digital assistant (PDA) untuk terhubung dengan internet dengan menggunakan titik akses (atau dikenal dengan hotspot) terdekat.Untuk mengatur agar hanya orang-orang tertentu saja yang bisa mengakses wifi ini, maka perlu di buat suatu sistem yang bisa melakukan otentikasi pada wifi yang kita setup.
Nah pada kesempatan kali ini, penulis mencoba untuk melakukan percobaan untuk memadukan sistem single sign-on ugm untuk dimanfaatkan sebagai otentikasi wifi di FMIPA UGM.
Single Sign-On merupakan fasilitas once register multiple access. Hanya dengan memiliki sebuah account e-mail yang telah aktif di UGM, maka pengguna bisa mengakses fasilitas lainnya hanya dengan satu account tersebut. Misalnya mengakses internet messaging, address book, dan webmail.
Peralatan yang digunakan
Komputer Acer Veriton M264, dimanfaatkan sebagai Apache Web Server
Wireless-G Broadband Router Linksys WRT54G dan WRT54GS, merupakan model wireless router,produk dari linksys (divisi dari cisco system)
OpenWRT,merupakan distribusi linux untuk embedded devices.Kali ini kita akan menggunakan openWRT untuk mengganti firmware asli bawaan dari linksys WRT54G.Kali ini yang kita gunakan versi White Russian 0.9. Anda bisa mencoba untuk versi Kamikaze
Chillispot, merupakan Wireless LAN Access Controller.Ini digunakan untuk melakukan otentikasi user untuk wireless LAN.Chillispot memberikan dukungan, web based login untuk hotspot.
Freeradius, daemon untuk unix/linux yang merupakan salah satu dari server radius protokol, dan dapat digunakan untuk melakukan Authentication dan Accounting.Pada kasus kali ini kita menggunakan Server Freeradius milik UGM.
LDAP, merupakan merupakan backend database yang akan kita gunakan untuk mengambil data-data yang sudah tersimpan di dalamnya. Pada kasus kali ini kita menggunakan server LDAP milik UGM. Jadi disini kita tidak perlu melakukan konfigurasi Server LDAP lagi.
Langkah-Langkah Konfigurasi
Download firmware OpenWRT WhiteRussian di http://downloads.openwrt.org/whiterussian/
Konfigurasi Linksys Router WRT54G versi 2.0
Kali ini kita akan mengistall openwrt ke dalam router WRT54G.Jadi firmware asli bawaan router ini, akan kita hapus dan diganti dengan openwrt.Pada versi 2.0, alat ini dibangun menggunakan broadcom 4712 board, dengan kecepatan CPU 200 Mhz, 4 Mb Flash, 16 Mb SDRAM.Untuk mengganti firmware asli router ini dengan openwrt, cara yang termudah adalah melalui web interfaces yang disupply oleh vendor.Secara default router jenis ini mempunyai IP 192.168.1.1, dengan username admin password admin.Jadi kita bisa melakukan upgrade firmware dengan mengakses via web browser di alamat http://192.168.1.1, jangan lupa untuk memberikan IP yang satu subnet pada komputer yang digunakan untuk melakukan konfigurasi misal IP Komputer: 192.168.1.2. Koneksi antara linksys WRT54g dan Komputer menggunakan kabel UTP straight, dan colokkan ke salah satu port LAN di belakang linksys WRT54G, misal di port 1.Perlu beberapa detik, sampai proses upgrade selesai.Jika upgrade successfuly…..berarti saya ucapkan selamat, anda telah selesai melakukan upgrade.Lalu langkah apa selanjutnya..? (ikut langkah berikut…jangan bosan ya..,biar ngk bete siapkan satu gelas cofeemix panas…hhmmm..enak)
Melakukan Koneksi ke OpenWRT Router
Nah…sekarang kita bisa login ke openwrt yang telah kita install. caranya dengan melakukantelnet 192.168.1.1 hasilnya terlihat seperti gambar dibawah ini.
Nah langkah pertama kita harus memberikan password root untuk wifi WRT54G kita, karena defaultnya blom ada password untuk root.Sehingga ketika di telnet akan langsung masuk prompt root@OpenWrt:/#passwdPerintah passwd diatas digunakan untuk memberikan password root, dengan minimal 5 karakter, dan maksimal 8 karakter, dengan kombinasi angka dan huruf serta huruf besar dan kecil.Semenjak kita berhasil memberikan password untuk root maka, otomatis layanan telnet akan dimatikan, dan untuk bisa mengaksesnya kembali menggunakan SSH.
Konfigurasi Jaringan
Setelah selesai memberikan password root, sekarang kita akan melakukan koneksi ke wifi kita dengan melakukan koneksi SSH ke IP: 192.168.1.1
OpenWRT White Russian mempunyai beberapa interface jaringan yaitu:
br0 : bridge antara eth0 dan vlan1
eth0: LAN Switch
eth1: Wireless Interface
vlan1: Virtual LAN: Internet
vlan0: Virtual LAN: Port 1 to 4 (port di belakang Linksys WRT54G)
untuk mengecek interface yang ada ketikkan perintah :
#ifconfig
Selanjutnya kita akan melakukan konfigurasi untuk interface WAN (Internet) pada wifi
# nvram set wan_ifname=vlan1# nvram set wan_proto=static# nvram set wan_ipaddr=10.6.1.251# nvram set wan_netmask=255.255.0.0# nvram set wan_gateway=10.6.1.254# nvram set wan_dns=172.16.30.7# nvram commit
setelah itu lakukan restart service network dengan melakukan perintah
# /etc/init.d/S40network restart
Selanjutnya kita akan melakukan setting Wifi untuk Mode, SSID dan channel, dengan melakukan perintah
#nvram set wl0_mode=ap
#nvram set wl0_channel=11
#nvram set wl0_ssid= netMIPAiii
#nvram commit
Installing Driver Tun/Tap dan chillispot
Sebelum menginstall chillispot, kita perlu menginstal driver tun/tap untuk chillispot.Karena chillispot menggunakan driver ini. Driver Tun/Tap bisa diperoleh di
#wget http://downloads.openwrt.org/whiterussian/0.9/packages/kmod-tun_2.4.30-brcm-5_mipsel.ipk
#ipkg install kmod-tun_2.4.30-brcm-5_mipsel.ipk
#insmod tun (untuk memanggil modul tun)
Setelah modul tun sukses kita install langkah selanjutnya adalah install chillispot untuk versi openwrt
# wget http://downloads.openwrt.org/whiterussian/0.9/packages/chillispot_1.0-1_mipsel.ipk
# ipkg install chillispot_1.0-1_mipsel.ipk
Konfigurasi /etc/chilli.conf
Pada studi kasus disini, kita anggap IP Server Freeradius (10.13.14.15), IP Web Server (10.6.7.8). Jadi kita bisa melakukan konfigurasi di /etc/chilli.conf, sebagai berikut:
radiusserver1 10.13.14.15
radiusserver2 10.13.14.15
radiussecret mipaok
dhcpif eth1
uamserver https://10.6.7.8/cgi-bin/hotspotlogin.cgi
uamsecret mipaok
Konfigurasi Web Server
Pada kasus ini, saya anggap Web Server sudah terinstall dengan baik. Misal Webserver berjalan di sistem Fedora/Red Hat/Centos.Nah kita tinggal mencopy file hotspotlogin.cgi ke direktori web server kita, misal di /var/www/cgi-bin
Kita perlu sedikit mengedit file hotspotlogin.cgi khususnya di bagian
$uamsecret =”mipaok”;
$userpassword=1;
File hotspotlogin.cgi bisa diperoleh pada bagian dokumentasi dari source code chillispot-1.1.tar.gz
Konfigurasi Firewall
Untuk konfigurasi firewall, kita tinggal mengedit atau menambahkan konfigurasi dari scripts bawaan chillispot. Untuk versi openwrt, scripts firewall bisa diperoleh pada bagian dokumentasi source code chillispot-1.1.tar.gz. Kemudian copy scripts tersebut ke bagian /etc/init.d, agar berjalan ketika openwrt dihidupkan pertama kali. Selengkapnya ikuti langkah dibawah ini (sebelumnya saya anggap scripts firewall chillispot sudah dicopy ke dalam /tmp/firewall.openwrt)
#rm /etc/init.d/S35firewall {hapus firewall lama}
#cp /tmp/firewall.openwrt /etc/init.d/S35firewall {copy firewall.openwrt menjadi S35firewall}
#chmod 755 S35firewall {tambahkan mode 755 agar S35firewall bisa di eksekusi}
edit file S35firewall pada bagian
WANIF=$(nvram_get wan_ifname) dan ganti menjadi WANIF=$(nvram get wan_ifname)
jika konfigurasi firewall menurut anda sudah lengkap dan benar anda bisa jalankan firewall anda
/etc/init.d/S35firewall
Tahap Akhir
Nah pada tahap akhir ini kita tinggal menjalankan chillispot kita
# /etc/init.d/chilli start
setelah kita jalankan chilli, maka interface tun akan aktif. Anda bisa cek dengan perintah #ifconfig
Kemudian agar chillispot kita selalu aktif ketika openwrt booting, kita bisa lakukan trik dengan merubah nama chilli dengn S50chilli
#cp /etc/init.d/chilli /etc/init.d/S50chilli
#rm /etc/init.d/chilli
Dari hasil ujicoba, semua berjalan lancar.Ketika client terhubung dengan SSID yang sudah kita buat, maka akan ditanya username dan password. Jika anda punya account email ugm, maka anda bisa mengakses layanan ini

ATAU
Langkah- langkah:
1.Klik start
2.Pilih connect to
3.Lalu pilih Wirelles connection 2
4.Kemudian Refresh
5.Tunggu jaringan yang keluar
6.Lalu lihat IP melalui (Starr -cmd-ketik IP config/all-lalu enter)
7.Setelah itu browsing lewat internet dan masukan IPnya.Misal:192.168.36.1
8.Kemudian muncul kotakan dan isi user name dengan=admin dan password=admin
9.Kemudian browsing dan kerik IP awal yang ada (pada langkah 6)
10.Lalu muncul kotakan lagi dan isi user name dengan=admin dan password=admin
11.Setelah itu masuk ke Setup pilih Basic Setup.Bagian atas dengan Static IP lalu Local IP address diganti,misal=192.168.36.1,Starting IP address diganti,misal=192.168.36.40,DHCP Users=15 (untuk batas maksimal yang di inginkan),Atur time zonenya sesuai dengan negara masing-masing.misal (GMT+7,Hanoi,Jakarta),Lalu save setting.
12.Lalu kita masuk ke Wireless,setelah itu Wireless Network.Muncul kotakan isi Nama kamu ( misal laelihani) lalu save setting.
13.Lalu cek melalui star-cmd-ipconfig. Lihat apakah IP sudah ganti atau berubah atau belum.Jika sudah,kita masuk ke browsing rnterner dan ketik IP yang sudah di ubah tadi (misal=192.168.36.1).Lalu refresh dan tunggu jaringan keluar.
14.Jika sudah keluar User name dan ip address akan berubah sesuai dengan ip yang kita pakai (laelihani,192.168.36.1)
15.Setelah itu kita koneksikan dengan cara klik connect di bagian tampilan bawah kotakan.16.Jika sudah,maka semua telah terkoneksikan ke intermet.Semoga dapat bermanfaat untuk temen-teman semua dan selamat mencoba...semoga berhasil.

ATAU bisa juga

Pertama “Setting IP WAN & LAN” :
- Siapkan/nyalakan Router Linksys WRT54G anda.- Sambungkan kabel data (UTP Straight kabel) ke port LAN komputer/Laptop Anda.- Setting IP pada komputer/laptop anda menjadi DHCP agar lebih mudah.- cek ip, netmask dan gateway yang diterima komputer anda.- buka browser anda dan masukkan ip gateway komputer anda tadi, defaultnya http://192.168.1.1/ .- Nah, akan muncul form password untuk akses ke routernya, default user/pass : admin- Pada internet Connection Type nya silahkan dipilih : DHCP atau Static, ini tergantug ISP yang Anda gunakan.- lalu masuk ke settingan Network Setup, Settingan LAN sesuai keinginan anda atau biarkan saja untuk default.
Jika Anda memilih DHCP disable maka anda harus memasukkan IP, Netmask, Gateway dan DNS secara manual untuk setiap klien.
- untuk Time Zonenya pilih GMT+7 untuk indonesia, yang laen terserah Anda.- lalu Save Setting.- Nah sampai disini, Client yang menggunakan kabel sudah dapat terkoneksi ke internet.
Kedua “Settingan WIFI” :
- pilih Menu Wireless- wireless network mode sebaiknya dipilih Mixed agar support ke tipe wifi b dan g- ganti SSID sesuai kemauan Anda.
Untuk SSID Sebaiknya menggunakan Huruf Kecil Semua, dan ganti spasi dengan garis bawah untuk mencegah, beberapa perangkat wifi penerima yang tidak support.
- wireless Channel silahkan dipilih default aja, kecuali ditempat anda terdapat wifi/hotspot lainNah, untuk hal ini bisa anda ganti dengan channel yang belum terpakai.- lalu pilih Save Setting.- Nah sampai disini, Client yang menggunakan kable & WIFI sudah dapat terkoneksi ke internet.
Untuk mengamankan koneksi WIFI anda, sebaiknya anda memasang security pada wifi anda.Tipe security anda bisa berupa WEP atau WPA. namun untuk lebih universal pilih saja WEP yang 64 bit. Cara konfigurasinya :- pilh Menu Wireless - Wireless Security.- pilih security mode = WEP- pilih default transmite key = 1- pilih WEP Encryption = 64 bits10 hex digits- masukkan passphrase dan klik generate, Maka akan tercipta 4 key untuk akses password wifi anda, silahkan gunakan Key 1, (karena anda memilih defaul transmitenya = 1).- lalu Save Setting- Nah koneksi WIFI anda sekarang sudah Secure (dalam artian memiliki password dan terenkripsi).




[+/-] read more...

Cara membuat area hotspot internet beserta peralatannya

on Jumat, 17 April 2009

Peralatan apa saja yg dibutuhkan dalam membangun Rumah Hotspot :

1. Koneksi Interenet Unlimited, kalau limited sih bisa, tp kalau pemakaian dibatasi malah bisa2 kita tidak bisa tenang dalam berinternet karena harus memikirkan kuota yg ada ( bisa speedy office unlimited, ISP local menggunakan jaringan wireless, GPRS/3G)
2. Akses Point ( bisa menggukan USB wifi adapter, merk TP LINK WN322G adalah paling murah setau saya karena bisa dijadikan usb wifi penerima sinyal dan akses point mode, seharga 250rban…Bisa juga pake Radio Akses Point + router kalau bisa..merknya, mulai edimax, minitar, linksys dll tergantung budget anda )
3. Komputer Server minim P2 ( khusus untuk koneksi dari ISP local yg bersistem dial vpn karena koneksi harus dipanggil dari computer tidak bisa langsng ke akses point router…jadi kalau koneksi rumah hotpsot 24jam computer juga harus nyala 24jam, beda kalau pake koneksi ADSL karena dari modem adsl bisa langsung ke akses point tanpa ada computer yg menyala..)
4. Laptop ( ini wajib hukumnya untuk melihat apakah hotspot yg kita buat berhasil apa tidak )




1. Setup Hotspot Mikrotik

Paling mudah menurut saya bisa menggunakan Mikrotik, ada fasilitas IP –Hotspot. Hotspot disini tidak harus berupa WiFi, tetapi jaringnan kebel-pun bisa anda setup jadi seperti Hotspot. Setiap pengguna yang ingin login harus memasukan user/password ketika pertama kali browsing. Misal seperti tampil digambar berikut, misal pertama kali user yang akan mengakses situs tertentu akan di redirect ke halaman login.

Tampilan Login saat Browsing

Langkah mudah setup Hotspot Mikrotik :
1. Pertama masuk ek router dengan WINBOX
Misal kita mempunyai 2 Interface :
Up yang ke Internet
LAN yang ke LAN (akan disetup jadi Hotspot)

2. Winbox : Pilih Menu IP -> Hotspot
3. Hotspot : Pilih tab Server ->Hotspot Setup
4. Selanjutnya Ikuti Langkah berikut :

Step By Step :

  1. Pilih ethernet
  2. Seting IP
  3. Seting DHCP IP pool (batasan IP untuk DHCP)
  4. Sertifikat (none saja)
  5. SMTP Biarkan 0.0.0.0 saja
  6. DNS sesuaikan dengan DNS anda, atau tanyakan ISP anda
  7. DNS name untuk Hotspot Anda, bisa juga anda Kosongi -> OK

Untuk IP, DNS silahkan sesuaikan dengan paramater IP yang ada di tempat anda.

2. Menambah User baru
Menambah User baru seraca mudah bisa dilakukan dengan cara
Pilih : IP -> Hospot -> User -> +
Tulis Nama User dan Password

3. Lebih jauh, Menambah User dengan Profil Berbeda
Dalam Mikrotik hospot memberikan kemudahan kita untuk men-setup user dengan profil yang berbeda, misalnya ada 2 profil user VIP dan Biasa. Dimana VIP bisa memperoleh kecepatan akses yang lebih dari user bisa, meskipun sama-sama menggunakan fasilitas Hotspot. Dalam captur gambar saya membuat beberapa profil berbeda misalnya : Mahasiswa, Karyawan, Dosen, Pejabat dan Tamu. Nama dan setingan dari profil bisa anda tentukan sendiri. Akan saya coba tunjukan caranya, mensetup salah satu profil.

a. Setup profil dilakukan dengan cara :
Winbox : IP -> Hotspot -> User Profil ->
HotspotUser Profil : General -> Nama Profil (misal : Mahasiswa) -> Rate Limit (tx/rx) -> OK


Buat User profil mikrotik hotspot

Pada “Rate Limit” bisa anda isikan misal dengan beberapa cara (nilai bisa anda sesuaikan sesuai kebijakan IT ditempat anda ), misal :
1. 128 k : Upload dan download 128 kbps
2. 256k/128k : Uplaod 256kbps dan download 128 kbps
3. x1k/y1k x2k/y2k x3k/y3k x5/y5 P x6k/y6k -> Cara yang paling bagus Menurut saya.

x1k/y1k : Rate (TX rate/ RX rate misal : 128k/1024k)
x2k/y2k : Burst Rate (misal : 256k/2048k)
x3k/y3k : Burst Threshold (misal : 160k/1280k)
x5/y5 : Burst Time (dalam detik misal : 60/60)
P : Prioritas (nilai 1-8), 1 adalah prioritas utama
x6k/y6k : Minimum rate: (i.e 32k/256k)

Untuk Cara yang ketiga bisa dilihat efeknya akan seperti gambar berikut :

Burst time dan Limit di Mikrotik

Burst time dan Limit di Mikrotik

b. Penambahan User baru
WINBOX : IP -> User ->
Hotspot User

Name : Isikan nama user
Password : Password User
Profile : Pilih profile dari user yang akan dibuat
OK dan Lihat hasilnya di List user yang ada.

4. Modifikasi Halaman Login
Yang bisa anda lakukan untuk merubah tampilan Login adalah dengan memodifikasi file. Ambil file menggunakan FTP ke Mikrotik anda. Salah satu file yang bisa dimodifikasi adalah login.html sebelumnya saya sarankan untuk membackup dulu file tersebut sebelum melakukan perubahan. Setelah selesai anda bisa mengupload lagi dan mengecek, apakah sudah bekerja dengan benar atau belum.




[+/-] read more...

KABEL SERAT OPTIK DAN CARA PENYAMBUNGANNYA

on Jumat, 20 Maret 2009

Penyambungan serat optik


Media komunikasi digital pada dasarnya hanya ada tiga, tembaga, udara dan kaca. Tembaga kita kenal sebagai media komunikasi sejak lama, telah berevolusi dari hanya penghantar listrik menjadi penghantar elektromagnetik yang membawa pesan, suara, gambar dan data digital. Berkembangnya teknologi frekuensi radio menambah alternatif lain media komunikasi, kita sebut nirkabel atau wireless, sebuah
komunikasi dengan udara sebagai penghantar. Tahun 1980-an kita mulai mengenal media komunikasi yang lain yang sekarang menjadi tulang punggung komunikasi dunia, yaitu serat optik, sebuah media yang memanfaatkan pulsa cahaya dalam sebuah ruang kaca berbentuk kabel, total internal reflection.









Sebuah kabel serat optik dibuat sekecil-kecilnya (mikroskopis) agar tak mudah patah/retak, tentunya dengan perlindungan khusus sehingga besaran wujud kabel akhirnya tetap mudah dipasang. Satu kabel serat optik disebut sebagai core. Untuk satu sambungan/link komunikasi serat optik dibutuhkan dua core, satu sebagai transmitter dan satu lagi sebagai receiver. Variasi kabel yang dijual sangat beragam sesuai kebutuhan, ada kabel 4 core, 6 core, 8 core, 12 core, 16 core, 24 core, 36 core hingga 48 core. Satu core serat optik yang terlihat oleh mata kita adalah masih berupa lapisan pelindungnya (coated), sedangkan kacanya sendiri yang menjadi inti transmisi data berukuran mikroskopis, tak terlihat oleh mata.






Sebuah kabel serat optik dibuat sekecil-kecilnya (mikroskopis) agar tak mudah patah/retak, tentunya dengan perlindungan khusus sehingga besaran wujud kabel akhirnya tetap mudah dipasang. Satu kabel serat optik disebut sebagai core. Untuk satu sambungan/link komunikasi serat optik dibutuhkan dua core, satu sebagai transmitter dan satu lagi sebagai receiver. Variasi kabel yang dijual sangat beragam sesuai kebutuhan, ada kabel 4 core, 6 core, 8 core, 12 core, 16 core, 24 core, 36 core hingga 48 core. Satu core serat optik yang terlihat oleh mata kita adalah masih berupa lapisan pelindungnya (coated), sedangkan kacanya sendiri yang menjadi inti transmisi data berukuran mikroskopis, tak terlihat oleh mata.










Inti kaca kabel single-mode umumnya berdiameter 8,3-10 mikron (jauh lebih kecil dari diameter rambut), dan pada multi-mode berukuran 50-100 mikron. Pulsa cahaya yang ditembakkan pada single mode adalah cahaya dengan panjang gelombang 1310-1550nm, sedangkan pada multi-mode adalah 850-1300nm.















Ujung kabel serat optik berakhir di sebuah terminasi, untuk hal tersebut dibutuhkan penyambungan kabel serat optik dengan pigtail serat optik di Optical Termination Board (OTB), bisa wallmount atau 1U rackmount. Dari OTB kabel serat optik tinggal disambung dengan patchcord serat optik ke perangkat multiplexer, switch atau bridge (converter to ethernet UTP).
Penyambungan kabel serat optik disebut sebagai splicing. Splicing menggunakan alat khusus yang memadukan dua ujung kabel seukuran rambut secara presisi, dibakar pada suhu tertentu sehingga kaca meleleh tersambung tanpa bagian coated-nya ikut meleleh. Setelah tersambung, bagian sambungan ditutup dengan selubung yang dipanaskan. Alat ini mudah dioperasikan, namun sangat mahal harganya. Inilah sebabnya meskipun harga kabel fiber optik sudah jauh lebih murah namun alat dan biaya lainnya masih mahal, terutama pada biaya pemasangan kabel, splicing dan terminasinya.







Pigtail yang disambungkan ke kabel optik bisa bermacam-macam konektornya, yang paling umum adalah konektor FC. Dari konektor FC di OTB ini kita tinggal menggunakan patchcord yang sesuai untuk disambungkan ke perangkat. Umumnya perangkat optik seperti switch atau bridge menggunakan konektor SC atau LC. Cukup menyulitkan ketika menyebut jenis konektor yang kita kehendaki kepada penjual, FC, SC, ST, atau LC.
Setelah kabel optik terpasang di OTB dilakukan pengujian end-to-end dengan menggunakan Optical Time Domain Reflectometer (OTDR). Dengan OTDR akan didapatkan kualitas kabel, seberapa besar loss cahaya dan berapa panjang kabel totalnya. Harga perangkat OTDR ini sangat mahal, meskipun pengoperasiannya relatif mudah. OTDR ini digunakan pula pada saat terjadi gangguan putusnya kabel laut atau terestrial antar kota, sehingga bisa ditentukan di titik mana kabel harus diperbaiki dan disambung kembali.
Untuk keperluan sederhana misalnya sambungan fiber optik antar gedung pada jarak ratusan meter (hingga 15km) kini teknologi bridge/converter-nya sudah semakin murah dengan kapasitas 100Mbps, sedangkan untuk full gigabit harga switch/module-switch-nya masih mahal. Jadi, meskipun harga kabel serat optik sudah di kisaran Rp10.000/m namun total pemasangannya membengkak karena ada biaya SDM yang menarik dan memasang kabel, biaya splicing setiap core-nya, pemasangan OTB, pengujian OTDR, penyediaan patchcord dan perangkat optiknya sendiri (switch/bridge).
Cahaya yang telah mengalami pelebaran dan pelemahan itu dapat dipulihkan kembali dengan memakai piranti pengulang elektronis, yang ditempatkan pada jarak tertentu. Prinsip kerja piranti ini adalah mengubah cahaya yang datang ke bentuk elektris kemudian diperkuat dan diubah kembali ke bentuk asal (cahaya). Akan tetapi hal ini dianggap kurang praktis, karena dapat menyebabkan kesalahan tambahan, membatasi pesat transmisi dan lebar bidang serta relatif mahal.
Perkembangan teknologi yang begitu pesat telah memunculkan penguat serat terdadah erbium (Erbium Doped Fiber Amplifier, EDFA). Penguat ini dapat mengurangi ketergantungan terhadap piranti pengulang yang biasa digunakan. Fungsi EDFA dalam sistem komunikasi optis adalah :
Penguat daya, berfungsi meningkatkan daya terpancar dari pengirim.
Pengulang, dipasang di tempat-tempat tertentu.
Penguat awal, berfungsi meningkatkan sensitivitas penerima.
Dengan menggunakan EDFA akan diperoleh pembangkitan sinyal dengan faktor yang lebih besar dan dapat membawa data dengan pesat bit yang lebih tinggi dibanding pengulang elektronik.
Dasar Sistem Komunikasi Optik
Sistem komunikasi serat optik pada umumnya terdiri dari pemancar, media transmisi dan penerima. Pada sisi pengirim, informsi yang akan dikirimkan terlebih dahulu diubah ke bentuk isyarat listrik oleh sebuah tranduser sebelum ditransmisikan. Oleh modulator informasi yang terdapat dalam isyarat listrik tersebut diubah lagi ke format yang sesuai. Sejumlah daya diberikan pengirim ke kanal informasi oleh pengkopel kanal (masukan) agar isyarat termodulasi dapat diteima pada sisi penerima. Pengkopel kanal (keluaran) memberi daya kanala informasi ke detektor. Isyarat termodulasi diubah oleh fotodetektor menjadi isyarat listrik. Dan setelah dipisahkan dari pembawanya, isyarat listrik diubah menjadi isyarat aslinya oleh suatu transduser.
Keunggulan Serat Optik
Ada beberapa keunggulan serat optik di banding media transmisi lainnya, yaitu :
Lebar bidang yang luas, sehingga sanggup menampung informasi yang besar.
Bentuk yang sangat kecil dan murah.
Tidak terpengaruh oleh medan elektris dan medan magnetis.
Isyarat dalam kabel terjamin keamanannya.
Karena di dalam serat tidak terdapat tenaga listrik, maka tidak akan terjadi ledakan maupun percikan api. Di samping itu serat tahan terhadap gas beracun, bahan kimia dan air, sehingga cocok ditanam dalam tanah.
Substan sangat rendah, sehingga memperkecil jumlah sambungan dan jumlah pengulang.
Di samping kelebihan yang telah disebutkan di atas, serat optik juga mempunyai beberapa kelemahan di antaranya, yaitu :
Sulit membuat terminal pada kabel serat
Penyambungan serat harus menggunakan teknik dan ketelitian yang tinggi.
Proses Pembuatan Serat
Proses pembuatan serat berhubungan erat dengan pemilihan bahan serat. Ada beberapa sifat yang harus diperhatikan dalam pemilihan bahan ini yaitu :
Bahan serat harus transparan pada panjang gelombang tertentu, agar dapat merambatkan cahaya dengan efisien
Perbedaan indeks bias inti dan kulit harus kecil dan kedua bahan harus mudah bersatu
Fleksibel dapat ditarik panjang dan tipis.
Ada dua metode pembuatan serat terdadah erbium, yaitu :
Teknik fase uap (Vapour Phase Technique)
Merupakan suatu teknik yang mendadahkan erbium fase uap ke dalam inti serat. Erbium dipanaskan sampai titik tertentu agat diperoleh tekanan uap kerja yang sesuai. Kemudian uap dialirkan ke dalam serat, dan selanjutnya diendapkan.
Terdapat dua metode dalam teknik fase uap ini. Pertama menggunakan ruang pendadah terisi erbium. Pengendapan selubung dilakukan dengan cara biasa, tetapi selama pengendapan inti, SICl4, GeCl4, dan O2 ditempatkan pada bagian bawah tabung. Ruang pendadah dipanasi secara konstan untuk mengalirkan erbium. Konsentrasi erbium dapat dikendalikan dengan pengaturan suhu ruang pendadah. Sedangkan metode kedua menggunakan spon silika yang terisi erbium guna menggantikan ruang pendadah serta memberikan kemampuan pendadahan erbium yang lebih baik.
Teknik fase cair (Liquid Phase Technique)
Teknik ini mendadahkan erbium fase cair ke dalam serat. Di sini lapisan selubung diendapkan ke dalam tabung landasan dengan cara biasa, sedangkan pengendapan inti dilakukan pada suhu yang lebih rendah, dengan demikian lapisan ini tidak terpuntir secara penuh. Selanjutnya lapisan berpori direndam dalam larutan erbium encer agar pori-pori tersebut terisi. Kemudian dikeringkan dan dilebur ke dalam lapisan kaca jernih. Lalu tabung dimasukkan dalam bentukan dengan cara biasa. Teknik ini juga dapat digunakan untuk berbagai bahan yang didasarkan pada silika berpori.















































[+/-] read more...

Kabel Fiber Optik

Kabel optik

Fiber optik adalah sebuah kaca murni yang panjang dan tipis serta berdiameter sebesar rambut

manusia. Dan dalam pengunaannya beberapa fiber optik dijadikan satu dalam sebuah tempat yang dinamakan kabel optik dan digunakan untuk mengantarkan data digital yang berupa sinar dalam jarak yang sangat jauh.Core adalah kaca tipis yang merupakan bagian inti dari fiber optik yang dimana pengiriman sinar dilakukan.Cladding adalah materi yangmengelilingi inti yang berfungsi memantulkan sinar kembali ke dalam inti(core).Buffer Coating adalah plastic pelapis yang melindungi fiber dari kerusakan.




Jenis Fiber Optik1. Single-mode fibersMempunyai inti yang kecil (berdiameter 0.00035 inch atau 9 micron) dan berfungsi mengirimkan sinar laser inframerah (panjang gelombang 1300-1550 nanometer) 2. Multi-mode fibersMempunyai inti yang lebih besar(berdiameter 0.0025 inch atau 62.5 micron) dan berfungsi mengirimkan sinar laser inframerah (panjang gelombang 850-1300 nanometer)





Sinar dalam fiber optik berjalan melalui inti dengan secara memantul dari cladding, dan hal ini disebut total internal reflection, karena cladding sama sekali tidak menyerap sinar dari inti. Akan tetapi dikarenakan ketidakmurnian kaca sinyal cahaya akan terdegradasi, ketahanan sinyal tergantung pada kemurnian kaca dan panjang gelombang sinyal.Keuntungan Fiber OptikMurah : jika dibandingkan dengan kabel tembaga dalam panjang yang sama.Lebih tipis: mempunyai diameter yang lebih kecil daripada kabel tembaga.Kapasitas lebih besar.Sinyal degradasi lebih kecil.Tidak mudah terbakar : tidak mengalirkan listrik.Fleksibel.Sinyal digital.Bagaimana Fiber Optik DibuatMaking a preform glass cylinderProses ini disebut modified chemical vapor deposition (MCVD).Silikon dan germanium bereaksi dengan oksigen membentuk SiO2 dan GeO2.SiO2 dan GeO2 menyatu dan membentuk kaca.Proses ini dilakukan secara otomatis dan membutuhkan waktu beberapa jam.


href="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgPkzBKZuI3NJLHHmxAL0z3s-ZCI4gR13zE8iZfAOmK_TaZihIHmzVTE3Ow2lFM710iORh3Z5inqo4q1_K4PmI5OHoHVqj8HaHnjhbUgvWqs7y7OOqysfx57dd7E_x84xzDcB8sxh1KQiNu/s1600-h/untitled.bmp">
Drawing the fiber from the preformSetelah proses pertama selesai preform dimasukkan kedalam fiber drawing tower.Kemudian dipanaskan 1900-2200 derajat celcius sampai meleleh.Lelehan tersebut jatuh melewati laser mikrometer sehingga preform membentuk benang.Dilakukan proses coating dan UV Curing.


Testing the Finished Optical FiberTensile strength: harus mampu menahan 100.000 lb/inch2 atau lebih.Refractive index profile : menghitung layar untuk pemantulan optik.Fiber geometry : diameter Core, dimensi cladding, diameter cloating adalah seragam.Attenuation : menghitung kekuatan sinyal dari berbagai panjang gelombang dan jarak.Information carrying capacity : bandwithChromatic dispersion : penyebaran berbagai panjang gelombang sinar melalui core.Operating temperature



Kabel Optik yang sering digunakan




Sebuah kabel serat optik dibuat sekecil-kecilnya (mikroskopis) agar tak mudah patah/retak, tentunya dengan perlindungan khusus sehingga besaran wujud kabel akhirnya tetap mudah dipasang. Satu kabel serat optik disebut sebagai core. Untuk satu sambungan/link komunikasi serat optik dibutuhkan dua core, satu sebagai transmitter dan satu lagi sebagai receiver. Variasi kabel yang dijual sangat beragam sesuai kebutuhan, ada kabel 4 core, 6 core, 8 core, 12 core, 16 core, 24 core, 36 core hingga 48 core. Satu core serat optik yang terlihat oleh mata kita adalah masih berupa lapisan pelindungnya (coated), sedangkan kacanya sendiri yang menjadi inti transmisi data berukuran mikroskopis, tak terlihat oleh mata.Bentuk kabel dikenal dua macam, kabel udara (KU) dan kabel tanah (KT). Kabel udara diperkuat oleh kabel baja untuk keperluan penarikan kabel di atas tiang. Baik KU maupun KT pada lapisan intinya paling tengah diperkuat oleh kabel khusus untuk menahan kabel tidak mudah bengkok (biasanya serat plastik yang keras). Di sekeliling inti tersebut dipasang beberapa selubung yang isinya adalah core serat optik, dilapisi gel (katanya berfungsi juga sebagai racun tikus) dan serat nilon, dibungkus lagi dengan bahan metal tipis hingga ke lapisan terluar kabel berupa plastik tebal. Dari berbagai jenis jumlah core, besaran wujud akhir kabel tidaklah terlalu signifikan ukuran diameternya.Memotong kabel serat optik sangat mudah, cukup menggunakan gergaji kecil. Sering terjadi maling-maling tembaga salah mencuri, niatnya mencuri kabel tembaga yang laku di pasar besi/loak malah menggergaji kabel serat optik. Yang sulit adalah mengupasnya, namun hal ini dipermudah dengan pabrikan kabel menyertakan serat nilon khusus di bawah lapisan terluar yang keras sehingga cukup dikupas sedikit dan nilon tersebut berfungsi membelah lapisan terluar hingga panjang yang diinginkan untuk dikupas.Untuk apa dikupas? Tentunya untuk keperluan penyambungan atau terminasi. Kita lihat dulu bagaimana pulsa cahaya bekerja di dalam serat kaca yang sangat sempit ini. Kabel serat optik yang paling umum dikenal dua macam, multi-mode dan single-mode. Transmitter cahaya berupa Light Emitting Diode (LED) atau Injection Laser Diode (ILD) menembakkan pulsa cahaya ke dalam kabel serat optik. Dalam kabel multi-mode pulsa cahaya selain lurus searah panjang kabel juga berpantulan ke dinding core hingga sampai ke tujuan, sisi receiver. Pada kabel single-mode pulsa cahaya ditembakkan hanya lurus searah panjang kabel. Kabel single-mode memberi kelebihan kapasitas bandwidth dan jarak yang lebih tinggi, hingga puluhan kilometer dengan skala bandwith gigabit.





Inti kaca kabel single-mode umumnya berdiameter 8,3-10 mikron (jauh lebih kecil dari diameter rambut), dan pada multi-mode berukuran 50-100 mikron. Pulsa cahaya yang ditembakkan pada single mode adalah cahaya dengan panjang gelombang 1310-1550nm, sedangkan pada multi-mode adalah 850-1300nm.

Ujung kabel serat optik berakhir di sebuah terminasi, untuk hal tersebut dibutuhkan penyambungan kabel serat optik dengan pigtail serat optik di Optical Termination Board (OTB), bisa wallmount atau 1U rackmount. Dari OTB kabel serat optik tinggal disambung dengan patchcord serat optik ke perangkat multiplexer, switch atau bridge (converter to ethernet UTP).Penyambungan kabel serat optik disebut sebagai splicing. Splicing menggunakan alat khusus yang memadukan dua ujung kabel seukuran rambut secara presisi, dibakar pada suhu tertentu sehingga kaca meleleh tersambung tanpa bagian coated-nya ikut meleleh. Setelah tersambung, bagian sambungan ditutup dengan selubung yang dipanaskan. Alat ini mudah dioperasikan, namun sangat mahal harganya. Inilah sebabnya meskipun harga kabel fiber optik sudah jauh lebih murah namun alat dan biaya lainnya masih mahal, terutama pada biaya pemasangan kabel, splicing dan terminasinya.
Pigtail yang disambungkan ke kabel optik bisa bermacam-macam konektornya, yang paling umum adalah konektor FC. Dari konektor FC di OTB ini kita tinggal menggunakan patchcord yang sesuai untuk disambungkan ke perangkat. Umumnya perangkat optik seperti switch atau bridge menggunakan konektor SC atau LC. Cukup menyulitkan ketika menyebut jenis konektor yang kita kehendaki kepada penjual, FC, SC, ST, atau LC.Setelah kabel optik terpasang di OTB dilakukan pengujian end-to-end dengan menggunakan Optical Time Domain Reflectometer (OTDR). Dengan OTDR akan didapatkan kualitas kabel, seberapa besar loss cahaya dan berapa panjang kabel totalnya. Harga perangkat OTDR ini sangat mahal, meskipun pengoperasiannya relatif mudah. OTDR ini digunakan pula pada saat terjadi gangguan putusnya kabel laut atau terestrial antar kota, sehingga bisa ditentukan di titik mana kabel harus diperbaiki dan disambung kembali.Untuk keperluan sederhana misalnya sambungan fiber optik antar gedung pada jarak ratusan meter (hingga 15km) kini teknologi bridge/converter-nya sudah semakin murah dengan kapasitas 100Mbps, sedangkan untuk full gigabit harga switch/module-switch-nya masih mahal. Jadi, meskipun harga kabel serat optik sudah di kisaran Rp10.000/m namun total pemasangannya membengkak karena ada biaya SDM yang menarik dan memasang kabel, biaya splicing setiap core-nya, pemasangan OTB, pengujian OTDR, penyediaan patchcord dan perangkat optiknya sendiri (switch/bridge).ada 2 tipe design kabelnya1.Loose-tube construction (buat instalasi di luar ruangan)2.Tight buffer construction (buat di dalam gedung)Kabel fiber optic ini juga gak ada interfen ke kabel fiber lain. Gak ada gannguan crosstalk seperti pada copper media.Tapi bukan berarti media ini sempuran ato kagak ada gangguannya, kalo instalasi nya kagak beres.bisa terjadi>> Scattering>> Microbend, Macrobend>> Masalah splicing yg gak bener



[+/-] read more...

on Kamis, 19 Maret 2009

Penyambungan Kabel Serat Optik
Dalam jaringan kabel titik rawan gangguan terletak pada titik sambungan, karena pengaruh dari luar seperti masuknya air ke dalam closure. Dalam jangka waktu yang panjang 5 s/d 10 tahun akan menyebabkan turunnya karakteristik kabel, demikian juga akan menyebabkan rugi-rugi optik bertambah besar. Selain faktor air yang akan mempengaruhi kualitas jaringan juga faktor mekanis seperti tegangan yang berlebihan serta bending radius.Tujuan penyambungan kabel optik secara umum adalah untuk menyambung dua buah kabel serat optik sesuai dengan prosedur yang benar sehingga mempunyai rugi-rugi sekecil mungkin.Prosedur penyambungan kabel serat optik adalah sebagai berikut : 1. Penyambungan kabel serat optik harus sesuai prosedur 2. Penggunaan material dan peralatan harus benar 3. Pemasangan sarana sambung kecil kabel harus sesuai petunjuk pelaksanaan 4. Pengetesan harus dilakukan sesuai penyambungan Kesemuannya harus dilaksanakan dengan baik dan benar untuk mendapatkan hasil optimal. Proses penyambungan kabel serat optik meliputi : 1. Penyambungan kabel 2. Penyambungan seratPertama yang harus dilaksanakan adalah penanganan sarana sambung kabel lalu penanganan serat. Penyambungan kabel dapat dilakukan dengan dua cara yaitu : 1. Penyambungan secara mekanik 2. Penyambungan secara heat shrink (panas kerut) Jadi fungsi sarana sambung kabel (closure) adalah untuk menempatkan tray dan agar kedap terhadap air.

[+/-] read more...